download video youtube,Facebook ads,vps,remove background online,youtube to mp3,Wordpress template,Online course,Email marketing,Macbook m1,air cleaner,macbook pro m2

Cara Promosi Berbayar di Instagram

  • 2 min read
  • Okt 09, 2021
Cara-Promosi-Berbayar-di-Instagram

Instagram adalah salah satu media sosial berbasis multimedia yang memberikan banyak manfaat bagi bisnis. Hal ini dikarenakan hampir semua masyarakat di Indonesia mengakses Instagram sebagai media sosial yang wajib dimiliki. Namun, Instagram bukan hanya untuk bersosial saja namun juga dapat digunakan untuk promosi salah satunya dengan Instagram Ads. Namun, bagaimana cara promosi berbayar di Instagram tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini:

Buat Halaman Bisnis Anda di Facebook

Cara promosi berbayar di Instagram yang pertama adalah dengan membuat halaman bisnis  terlebih dahulu. Hal ini menjadi wajib dilakukan sesuai dengan aturan dari Facebook yang merupakan induk dari Instagram itu sendiri.

Cara mengubahnya sangat mudah yaitu:

  1. Pada profil ketuk pilihan dengan ikon tiga garis di kanan atas layar
  2. Klik pengaturan
  3. Klik akun
  4. Klik Beralih ke Akun Profesional
  5. Klik Bisnis

Siapkan Iklan yang Akan Anda Posting

Yang kedua, Anda bisa menyiapkan iklan yang akan Anda posting. Ada beberapa pilihan iklan dari Instagram dari mulai Instagram story maupun postingan foto atau video di tab jelajah. Anda bisa menyiapkan sesuai panduan Facebook dari mulai ukuran iklan hingga durasi.

Di sini Anda dapat memilih tujuan iklan dan juga pemirsanya juga. Anda juga bisa memilih akan membuat iklan lagi atau menggunakan postingan yang Anda unggah sebelumnya untuk dijadikan iklan tersebut. Bagaimana? Mudah bukan?

Buatlah video atau foto yang menarik dan kekinian. Buat foto dan video yang artistik serta memiliki cahaya yang cukup jika perlu gunakan fotografer atau desain grafis yang profesional di bidangnya sehingga lebih menarik.

Tentukan Anggaran yang sesuai dengan Kondisi Keuangan

Uniknya, cara promosi di Instagram ini bisa Anda lakukan sesuai dengan anggaran yang Anda miliki. Anda bisa menentukan berapa uang yang akan Anda investasikan untuk iklan sehingga nantinya secara otomatis Instagram akan memberikan layanan sesuai  dengan nominal biaya Anda.

Mulai Terbitkan Iklan

Jika iklan sudah siap, anggaran sudah ditentukan maka langkah selanjutnya adalah dengan menerbitkan iklan. Instagram akan memberitahu Anda jika iklan sudah disetujui oleh pihaknya.

Pantau Aktivitas Iklan Anda

Instagram juga menyediakan layanan untuk memantau aktivitas iklan Anda sehingga dapat Anda amati serta dapat Anda gunakan sebagai bahan riset maupun bahan evaluasi ke depannya jika itu kali pertama Anda menggunakannya.

Nah, itu tadi merupakan bahasan lengkap mengenai cara promosi berbayar di Instagram. Dengan beberapa penjelasan di atas diharapkan Anda dapat memahaminya dengan mudah dan bisa langsung mempraktikkannya sebab saat ini persaingan bisnis di dunia digital sangat amat kompetitif. Oleh karena itu, Anda harus mencobanya mulai dari sekarang. Selamat mencoba dan semoga sukses!

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *